Tentang Promitmen
Visi - Misi dan Lingkup Usaha
Saat ini sebuah institusi bisnis tak hanya perlu memperhatikan kualitas produk dan jasanya saja, tapi juga harus memperhatikan dinamika perubahan yang terjadi di luar. Bila mengabaikannya, sebagus apapun produk dan jasa dibuat, tak dapat diterima oleh pasar.

Karenanya sebuah perusahaan haruslah cermat mengamati perubahan trend yang terjadi. Institusi bisnis harus cepat beradaptasi dengan perubahan demi perubahan agar mampu bertahan dan meningkatkan daya saing usaha.

Kecenderungan inilah yang menggerakkan lahirnya PROMITMEN sebagai solution provider yang memberikan solusi secara profesional, baik di bidang perdagangan maupun jasa.

Landasan kami dalam berbisnis adalah PROFESIONAL dan berKOMITMEN. Dua kata ini yang membentuk nama perusahaan kami: PROMITMEN. PROFESIONAL karena kami dibentuk dari tenaga yang sudah profesional di bidangnya masing-masing, sedangkan KOMITMEN adalah tekad untuk memberikan hasil terbaik bagi pelanggan, mitra, karyawan dan pemegang saham.
Visi
Menjadi penyedia barang dan jasa terpercaya di Indonesia.

Misi
Memberikan nilai tambah, baik bagi mitra dan pelanggan, dalam sebuah hubungan kerjasama yang saling menguntungkan melalui prinsip QCD (Quality, Cost, Delivery)

Lingkup Usaha

Pelatihan

PROMITMEN menyediakan program pelatihan yang terkait dengan dunia bisnis, manajemen, keorganisasian dan teknik yang dikelompokkan dalam:
- Pelatihan Bisnis dan Manajemen
- Pelatihan Engineering

Adapun jenis pelatihan, baik manajemen maupun engineering yang kami sediakan adalah:
- In-house Training
- Public Workshop

In-house Training

In-house training adalah model pelatihan yang diselenggarakan di perusahaan klien dengan mendatangkan trainer yang memiliki kompetensi khusus terkait dengan topik yang diinginkan perusahaan. Perusahaan berhak untuk menentukan tempat dan waktu pelatihan serta menentukan jumlah dan peserta yang akan mengikuti pelatihan.

PROMITMEN menyediakan jasa in-house training kepada perusahaan anda dengan kualitas pelayanan yang maksimal dalam setiap pelatihannya. Trainer akan selalu membangun komunikasi yang interaktif dengan para peserta, menggunakan metode pelatihan hands on learning melalui ceramah, video, diskusi, role play, serta permainan yang dilengkapi dengan lesson learning untuk membangun suasana pelatihan yang menyenangkan dan produktif.

Materi pelatihan dapat disesuaikan dengan keinginan dan kebutuhan perusahaan agar pembahasan menjadi lebih relevan dengan kondisi ataupun permasalahan yang terjadi dalam perusahaan.

Melalui in-house training, peserta dapat mengembangkan ide dan keterampilan baru, mempraktekkan teori secara langsung, mendalami konsep dan pengetahuan baru, mengeksplorasi permasalahan/ isu krusial yang terjadi di perusahaan sampai menemukan solusinya, sehingga dapat meningkatkan motivasi kerja dan kebersamaan antar sesama rekan kerja, mengungkapkan pendapat serta melakukan diskusi mendalam dengan trainer kami.

Adapun keuntungan dari pelatihan yang diadakan secara in-house antara lain:
  • Lebih ekonomis
  • Hasil lebih maksimal
  • Semua peserta berasal dari perusahaan yang sama, sehingga dapat mengungkapkan permasalahan intern perusahaan lebih terbuka
  • Materi lebih spesifik sesuai dengan permasalahan yang dihadapi perusahaan

Public Workshop

Selain in-house training, kami juga menyediakan model pelatihan Public Workshop dengan berbagai macam topik yang meliputi hard skills dan juga soft skills.

Dalam Public Workshop pelatihan diikuti oleh beberapa peserta dari berbagai macam perusahaan yang berbeda-beda. Selain mendapatkan wawasan melalui materi yang informatif, sertifikat, dan pengajaran oleh trainer yang berkompeten, para peserta juga dapat memperluas jaringan atau koneksinya antara satu dengan yang lainnya.

Modul-modul pelatihan manajemen yang kami tawarkan:
  • Compensation Management (Pengelolaan Kompensasi/ Penggajian)
  • Recruitment & Selection Management (Pengelolaan Rekrutmen dan Seleksi)
  • HR Performance Management (Pengelolaan Kinerja SDM)
  • HR Development Management (Pengembangan SDM)
  • Reward & Punishment Management (Pengelolaan Penghargaan dan Sanksi)

Selain itu, kami juga menyediakan modul Pelatihan Manajemen Proyek yang sangat bermanfaat bagi para pelaku industri yang bergerak di bidang usaha job order.



Untuk informasi lebih lanjut tentang pelatihan kami, silakan hubungi:

Unit Pelatihan Manajemen PROMITMEN
Alamat


SAM Building Lt. IV
Jl. Kombespol M. Duryat 39
Surabaya 60262
Telepon 031-5466776 | 031-5458171
Faks. 031-5458174
E-mail info@promitmen.com
Website http://www.promitmen.com

    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar :

Posting Komentar