Tentang Promitmen
Visi - Misi dan Lingkup Usaha
Saat ini sebuah institusi bisnis tak hanya perlu memperhatikan kualitas produk dan jasanya saja, tapi juga harus memperhatikan dinamika perubahan yang terjadi di luar. Bila mengabaikannya, sebagus apapun produk dan jasa dibuat, tak dapat diterima oleh pasar.

Karenanya sebuah perusahaan haruslah cermat mengamati perubahan trend yang terjadi. Institusi bisnis harus cepat beradaptasi dengan perubahan demi perubahan agar mampu bertahan dan meningkatkan daya saing usaha.

Kecenderungan inilah yang menggerakkan lahirnya PROMITMEN sebagai solution provider yang memberikan solusi secara profesional, baik di bidang perdagangan maupun jasa.

Landasan kami dalam berbisnis adalah PROFESIONAL dan berKOMITMEN. Dua kata ini yang membentuk nama perusahaan kami: PROMITMEN. PROFESIONAL karena kami dibentuk dari tenaga yang sudah profesional di bidangnya masing-masing, sedangkan KOMITMEN adalah tekad untuk memberikan hasil terbaik bagi pelanggan, mitra, karyawan dan pemegang saham.
Visi
Menjadi penyedia barang dan jasa terpercaya di Indonesia.

Misi
Memberikan nilai tambah, baik bagi mitra dan pelanggan, dalam sebuah hubungan kerjasama yang saling menguntungkan melalui prinsip QCD (Quality, Cost, Delivery)

Lingkup Usaha

Layanan



Engineering (Solusi Industri)

Engineering merupakan layanan dalam hal Solusi Perindustrian kami, yaitu:
  • Perdagangan
  • Kontraktor
  • Penyedia Skill Workers


Pelatihan (Solusi Manajemen)

Layanan kami dalam bidang Solusi Manajemen adalah:
  • Konsultansi
  • Pelatihan
  • Assessment




Program Pengembangan Organisasi (ODP)

Perubahan perilaku dan iklim dalam berbisnis menuntut pelaku usaha untuk bersinergi dengan perubahan tersebut. Untuk itulah kami menyediakan layanan Program Pengembangan Organisasi (Organization Development Program/ ODP) guna membantu Anda mensinergikan organisasi yang ada dengan perkembangan bisnis.



Software Aplikasi (Solusi IT)

Teknologi informasi yang berkembang pesat tak luput dari layanan kami dalam hal Solusi IT, yang meliputi:
  • Penjualan Hardware dan Software
  • Pemeliharaan Hardware dan Software
  • Jasa Pemrograman
  • Desain Gafis dan Multimedia


    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar :

Posting Komentar